Ivanovic Ingin Kontrak Baru di Chelsea

Meski Branislav Ivanovic sudah tidak muda lagi, dirinya ingin masih bermain untuk Chelsea, namun penampilannya yang kurang begitu bagus maka ia jarang di tampilkan oleh Jose Mourinho.

Chelsea FC v FC Porto - UEFA Champions League

Ivanovic Berharap Diberikan Kontrak Baru di Chelsea

Bek Chelsea, Branislav Ivanovic berharap diberikan perpanjangan kontrak baru dari pihak klub. Yang Saat ini kontraknya akan segera habis di Stamford Bridge.

Tim nasional Serbia tersebut bermain bersama The Blues sejak 2008, dimana kontraknya akan berakhir pada 2015-16 akhir musim ini.

Ivanovic ingin melakukan sesuatu kepada timnya yang mengalami kesulitan dari awal musim dan seperti yang kita ketahui Chelsea berada di posisi 15 dari 15 penampilannya di ajang Premier League.

Pemain berusia 31 tahun itu berharap bisa mengeluarkan Chelsea dari ketepurukan.

“Saya tahu musim ini saya bermain dengan buruk, tetapi saya akan menunjukkan peforma terbaik saya kembali, ujar Ivanovic pada media setempat.

“Saya ingin membuat hasil yang baik untuk tim. Hal tersebut akan membuat saya baik juga. Saya berharap dan berpikir bahwa kami masih punya waktu untuk membahas masa depan saya.

“Jujur, saya bahagia (disini).”

Ivanovic Berikan Motivasi Rekan Setimnya

Pemain lini bertahan Chelsea, Branislav Ivanovic memberikan motivasi kepada rekan setimnya untuk kembali bangkit dan mampu memenangkan setiap pertandingan di ajang Premier League.

Pria kebangsaan Serbia tersebut melontarkan timnya bermain dengan buruk di awal musim ini yang saat ini berada dipapan 16 klasemen dengan perolehan 15 poin.

Hasil buruknya permainan The Blues musim ini mendapatkan tekanan dari banyak kalangan, namum mereka masih mempunyai harapan yang sampai akhir musim yang harus bisa mengamankan posisinya di zona degradasi.

“Saya rasa kami harus segera bangkit kembali,”

“Meski ini adalah awal musim terburuk kami, tetapi sekarang kami harus bermain dengan lebih baik.

“Setelah musim kemarin kami menjuarai Liga Inggris, kami tidak banyak merespon dan satu-satunya cara untuk keluar dari ketepurukan adalah menang dan terus menang di tiap laga berikutnya.” Ujar pemain berusia 31 tahun tersebut.

 

Akankah pemain lini bertahan Chelsea, Branislav Ivanovic akan segera diberikan perpanjangan kontrak dari pihak klubnya dan memberikan yang terbaik bersama rekan setimnya untuk The Blues sampai akhir musim ?